Pilih Laman

Ada tiga cara membersihkan karpet tanpa vacum cleaner. Cara tersebut yaitu mencuci secara manual, Mengkibas dengan sapu lidi, dan serahkan ke jasa laundry.

Vacum cleaner memang sangat praktis digunakan untuk membersihkan karpet. Namun, apa jadinya bila tidak ada alat satu ini. Apakah ada cara membersihkan karpet tanpa vacum cleaner? Tentu saja ada. Kamu bisa menggunakan cara tersebut untuk menjaga karpet tetap bersih dan harum. Sehingga tungau atau sejenisnya tidak akan bersarang.

baca juga: jasa cuci karpet bekasi

Cara Membersihkan Karpet Tanpa Vacum Cleaner

Untuk membersihkan karpet, kamu dapat mencobanya secara manual hingga menyerahkan kepada jasa laundry. Kamu dapat memilih cara mana yang sesuai dengan kebutuhanmu. Jika memang memiliki banyak kerjaan lain, maka kamu dapat menyerahkannya ke jasa laundry. Inilah cara membersihkan karpet tanpa vacum cleaner yang dapat kamu coba!

1. Mencucinya Secara Manual

Cara pertama yaitu mencucinya dengan cara manual. Untuk caranya hampir sama seperti mencuci baju. Namun, ketika proses mengeringkan tidak bisa dimasukan ke dalam pengering mesin cuci. Jika karpet yang dicuci berukuran besar.

Kamu dapat memulainya dengan  menyiapkan ember yang dapat menampung karpet yang akan dicuci, rendam dengan sabun cuci cair selama 5 menit, gosok pakai sikat secara  perlahan,  bilas, dan peras sampai tidak ada air yang menetes. Kemudian jemur karpet di bawah sinar matahari.

baca juga: jasa cuci jok mobil bekasi

2. Membersihkan Dengan Sapu Lidi

Sebenarnya ini adalah cara lama yang biasa orang dulu lakukan untuk membersihkan kasur. Namun, siapa sangka cara ini pun cukup efektif di zaman sekarang untuk membersihkan karpet tanpa vacum cleaner. Kamu hanya perlu membawa karpet ke luar, supaya terkena paparan sinar matahari secara langsung.

Diamkan karpet dibawah terik matahari selama beberapa jam. Saat akan dimasukan, kibas-kibas karpet tersebut oleh sapu lidi sampai dirasa sudah cukup bersih.  Perlu diingat, bahwa mengibaskan sapu lidi ini harus menyeluruh. Sehingga karpet bersih nya pun maksimal.

3. Gunakan Jasa Laundry

Cara ketiga ini cukup efisien. Kamu hanya perlu membersihkan karpet dengan membawanya ke Jasa Laundry. Namun, kamu perlu menanyakan mengenai layanan apa saja yang tersedia. Pasalnya tidak semua layanan menyediakan cuci karpet.

Cara ini sangat efektif, digunakan oleh orang-orang yang sibuk. Baik karena kerjaan maupun hal lain. Biasanya, karpet dapat kamu ambil berkisar 3 sampai 7 hari setelah kamu antarkan ke tempat laundry.